Selasa, 18 November 2008

Sejarah Kota Kediri


Kota ini awalnya berupa sebuah Kerajaan Kediri. Tapi pada akhirnya dipilah menjadi dua kerajaan, yaitu kerajaan Jenggala dan Panjalu. Raja kerajaan Kediri yang terkenal adalah Jayabaya. Raja ini terkenal dengan karyanya yang berupa Jangka Jayabaya yang berisi sebuah ramalan-ramalan yang akan terjadi pada negeri ini kelak.Setelah kejayaan tersebut, kerajaan Kediri perlahan-lahan tenggelam dan menurut sejarah Raja terakhir Kerajaan Kediri Kertajaya, beliau meninggal dalam petempuran di desa Tumapel dalam perlawanan melawan Ken Arok pada 1222, Ken Arok ialah Raja Singosari yang pertama yang wilayahnya menggantikan Kerajaan Kediri. Kediri pada masa Revolusi Kemerdekaan 1945-1949 pernah dilewati oleh Panglima Besar Jendral Sudirman, Kediri pun mencatat sejarah yang kelam juga ketika era pemberontakan G-30 S, di mana banyak penduduk Kediri yang ikut menjadi korbannya.

Alamat Pondok Pesantren di Kediri


KEDIRI :


Pondok Pesantren AS Salam Jl. KH Agus Salim 29, Kediri, Tlp. 775868

Pondok Pesantren Al Fatih Jl. Mataram 140, Kediri, Tlp. 686035

Pondok Pesantren Al Hidayah Gg Ketoprak, Kediri, Tlp. 693644

Pondok Pesantren Al Ishlah Jl. Bandar Ngalim IV/1, Kediri, Tlp. 771772, 771789, 771181

Pondok Pesantren Al Islah Dlopo Ds Karangrejo Gampengrejo, Kediri, Tlp. 680096, 680097

Pondok Pesantren Al Qur'an Amien Ds Putih 04, Kediri, Tlp. 689338

Pondok Pesantren Atmathlab Dk Kolak 02, Kediri, Tlp. 684402

Pondok Pesantren Baru PG Jl. Mauni Pesantren, Kediri, Tlp. 686538, 681620

Pondok Pesantren Darussalam Jl. KH Agus Salim VIII/32A, Kediri, Tlp. 774166

Pondok Pesantren HM Putra Ds. Lirboyo 7, Kediri, Tlp. 773368

Pondok Pesantren HM Lirboyo Kompl. Ponpes Lirboyo, Kediri, Tlp. 773057, Pimp, Tlp. 772016

Pondok Pesantren Hasyimiyah Jl. Soekarno Hatta 51, Kediri, Tlp. 692270

Pondok Pesantren Hidayatut Thullab Ds Petuk Semen, Kediri, Tlp. 774349

Pondok Pesantren Kedunglo Ds. Bandar Lor, Kediri, Tlp. 771018

Pondok Pesantren Lirboyo Ds. Bandar Lor 2 B, Kediri, Tlp. 776625

Pondok Pesantren Lirboyo Jl. Ponpes Lirboyo, Kediri, Tlp. 773000

Pondok Pesantren Maunah Asri Jl. KH Agus Salim 8, Kediri, Tlp. 774845

Pondok Pesantren Nurul Amien Jl. Putih, Kediri, Tlp. 689334

Pondok Pesantren Nurul Huda Ds. Tempurejo 01, Kediri, Tlp. 680220

Pondok Pesantren Putra Roudotul Ihsan Ds Petuk Semen, Kediri, Tlp. 774351

Pondok Pesantren Putri Hidayat Mubtadi'aat Jl. Lirboyo, Kediri, Tlp. 772197

Pondok Pesantren Putri Roudotul Ihsan Ds Petuk Gg Masjid Semen, Kediri, Tlp. 774350

Pondok Pesantren Raoudlutul Hufad Ds Klodran Sidomulyo, Kediri, Tlp. 772169

Pondok Pesantren Salafiyyah Jl. KH Agus Salim V/27, Kediri, Tlp. 772851

Pondok Pesantren Tahfidhulquran M Unah Jl. KH Agus Salim 8 B, Kediri, Tlp. 774927

Pondok Pesantren Tahfidzil Qur'an Ds Gayam 01, Kediri, Tlp. 777983

Pondok Pesantren Tribakti Lirboyo Jl. KH Wachid Hasyim 62, Kediri, Tlp. 773155

Pondok Pesantren Yakub H Jl. Lirboyo 01, Kediri, Tlp. 772118


NGADILUWIH :


Pondok Pesantren Al Falah Jl. Ploso, Ngadiluwih, Tlp. 477182, 477258

Pondok Pesantren Al Falah I Jl. Raya Ploso Mojo, Ngadiluwih, Tlp. 479033

Pondok Pesantren Al Falah II Jl. Raya Ploso Mojo, Ngadiluwih, Tlp. 479032

Pondok Pesantren Al Ij'tihat Jl. Demangan Kras, Ngadiluwih, Tlp. 478194

Pondok Pesantren Al Islahiyah Jl. Kemayan Mojo, Ngadiluwih, Tlp. 478195

Pondok Pesantren Al Qur'an MH Jl. Badal Pandean, Ngadiluwih, Tlp. 479957

Pondok Pesantren TG Queen Alfalah Jl. Jati Malang Ploso Mojo, Ngadiluwih, Tlp. 479615

Pondok Pesantren Tahfidzil Qur'an Jl. Ploso 02, Ngadiluwih, Tlp. 477173


WATES :


Pondok Pesantren Al Gozali Jl. Duwet, Wates, Tlp. 443104

Pondok Pesantren Darul Kamal Jl. Mardinah Gondang, Wates, Tlp. 442839

Pondok Pesantren Hidayatul M Jl. Kunjang, Wates, Tlp. 444436

Pondok Pesantren Nurul Haromain Jl. Kediri, Wates, Tlp. 442959

Pondok Pesantren PSM Kalen Jl. Kalen Sidomulyo, Wates, Tlp. 443180


PAPAR :


Pondok Pesantren Al Hikmah Jl. Raya Purwoasri, Papar, Tlp. 529156

Pondok Pesantren Tahfidzil Qur'an Al Hikmah Jl. Raya Purwoasri, Papar, Tlp. 529329


GURAH :


Pondok Pesantren Ar Robithoh Jl. Masjid 106, Gurah, Tlp. 545189, 545850

Pondok Pesantren Ma'rifat Ds Sembercangkring, Gurah, Tlp. 545115, 545317


KANDANGAN :


Pondok Pesantren Ariyat Jl. Ringin Agung Keling, Kandangan, Tlp. 326989, 326990, 326991

Pondok Pesantren Arriyadi Jl. Keling Kepung, Kandangan, Tlp. 326522

Sabtu, 15 November 2008

Wisata Kawah Kelud

Hijaunya menghampar di permukaan. Membisikkan pesan-pesan abadi yang menyuguhkan beribu keindahan.


Berdiri di tepi danau kawah ini, kita bisa melihat puncak Gunung Kelud, Gajah Mungkur, dan Sumbing. Lengkap dengan ukiran alam di dinding gunung, pepohonan liar, dan kabut yang sesekali turun menyapa.

Puas memandang sekeliling, saatnya memasukkan kaki ke danau dan merasakan hangatnya air belerang. Katanya, air kawah ini bisa mengobati problem gatal kulit dan rematik. Jika kondisi memungkinkan, bolehlah berendam atau berenang, asal tak melebihi batas yang ditentukan.

Memang, bicara aspek keamanan, Pemerintah Kabupaten Kediri tak mau main-main membuat batasan. Selain pembatas area aman untuk berenang, papan pengumuman juga dipajang di beberapa sudut. Maklum, danau kawah yang menawan ini memang bagian dari kawah gunung yang masih aktif.

Sejarah mencatat, Gunung Kelud, ada yang menyebut dengan nama Kelut, Klut, atau Coloot, merupakan gunung berapi yang masih aktif. Sejak tahun 1000 hingga kini, gunung yang berdiri megah ini sudah meletus hingga lebih dari 30 kali. Ini yang jadi alasan, di masa pemerintahannya, Raja Hayam Wuruk tak pernah lupa menjalankan ritual khusus untuk berziarah dan bersembah bakti pada Hyang Acalapati di tempat ini. Hayam Wuruk konon rajin berdoa memohon keselamatan agar semua makhluk bisa terselamatkan jika Gunung Kelud meletus.

Di sisi lain, status gunung yang puncaknya berada 1731 meter di atas permukaan laut (dpl) ini memberi keuntungan lebih bagi kualitas tanah di sekitar Kelud. Di sepanjang jalan menuju Kelud, mulai dari Wates hingga hingga perkebunan Margomulyo, Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngancar, kita bisa melihat banyak ragam tanaman tumbuh dengan subur. Mulai dari nanas, cengkeh, pepaya, pisang, kopi, dan lain sebagainya.

Kawasan Wisata Besuki

Perjalanan dari Besuki ke Dolo menempuh jarak sekitar 4 km dan berada ± 1.850 m Dpl. Setiba di akhir jalan perjalanan berganti melalui jalan setapak menuju ke air terjun yang terbuat dari bebatuan yang didesain dengan lingkungan yang alami diiringi kicau burung. Sekitar ± 10 menit menapaki jalan setapak, gemercik air terjun Dolo yang berada di tengah hutan pun mulai terdengar. Air terjun Dolo memiliki 3 trap sehingga wisatawan dapat dengan luluasa menikmati kesegaran airnya atau hanya melihat keindahan air terjun dan pemadangan sekitarnya yang indah dan alami.